Keindahan Curug Seribu Yang Memanjakan Mata

Jelajahnusatravel.com – Curug Seribu salah satu air terjun terbesar di Taman Nasional Gunung Halimun Salak. Dengan ketinggian air terjun sekitar 100 meter menjadikannya sebagai curug tertinggi di Bogor. Air terjun ini memiliki pemandangan menakjubkan dengan pohon-pohon besar memenuhi sekelilingnya.

Air terjun ini berada di ketinggian antara 750-1.050 mdpl. Dinamakan Curug Seribu dikarenakan dinding batu air terjun dikellingi sangat banyak air terjun kecil. Sumber airnya berasal dari Gunung Salak dan mengalir mengikuti arah Sungai Cikuluwung.

Harga Tiket Masuk Curug Seribu

Air terjun ini berlokasi kawasan Taman Nasional Gunung Halimun Salak. Pengunjung yang ingin berwisata ke air terjun ini terlebih dahulu akan dikenakan tiket masuk TNGHS dan asuransi PNBP

KAMI JUGA MENYEDIAKAN PAKET CAMPING

Info lebih lanjut bisa klik disini

Ragam Aktivitas Wisata Di Curug Seribu

Beberapa asumsi muncul tentang penamaan air terjun ini. Pendapat paling umum adalah karena kawasan ini memiliki banyak curug kecil lainnya.

Namun pendapat lain menyebutkan nama ‘seribu’ diambil dari jarak lokasi sekitar 1000 meter dari pintu masuk. Atau karena wisatawan harus menuruni sekitar 1000 anak tangga untuk mencapai lokasi tersebut.

Curug Seribu terletak di lembah dalam, di antara dua punggu

ngan bukit. Untuk mencapainya, wisatawan harus berjalan kaki sejauh tiga km dari tempat parkir menuruni lembah. Perjalanan sekitar 60 menit menuju lokasi air terjun cukup menantang.

Meski harus menempuh perjalanan terjal, namun panorama hutan di sekitar jalur luar biasa indah. Jalurnya berupa jalan setapak yang mulanya masih bagus hingga jalan berbatu yang terjal. Di perjalanan wisatawan akan menemui beberapa mata air segar dan sangat jernih yang dapat langsung diminum.

Fasilitas

Di obyek wisata Curug Seribu terdapat beberapa fasilitas yang tersedia bagi wisatawan. Antara lain MCK, shelter, dan tempat makan.

Demi alasan keamanan, di sekitar air terjun juga dibangun pos jaga. Fungsinya sebagai tempat pemantauan debit aliran air.

Area parkir tersedia dengan kapasitas puluhan motor. Sekitar 100 meter dari lokasi parkir, terdapat deretan penjual makanan dan minuman.